Home ~ Tokoh Inspiratif ~

Tentang Cinta (2)

Tentang Cinta (2)

17 Des 2009

Blog Cerita Inspirasi Kategori Tokoh Inspiratif

normal02-kKepala lelaki perkasa itu tertunduk lesu di depan cermin. Dilihatnya sekali lagi wajah dirinya dan kekasihnya yang tercetak di foto beberapa bulan yang lalu. “Aku dulu..” ia tak mampu lagi melanjutkan kata-katanya. Tak terasa, lelehan air mulai mengalir di sudut-sudut kelopak mata.. makin deras.. dan deras.. “Aku mencintaimu sayang.. tapi entah, apakah aku masih sanggup melakukannya untukmu.”

Lelaki itu seorang prajurit. Seminggu yang lalu negara mengirimnya ke sebuah medan pertempuran. Dalam sebuah pertempuran tersebut, sebutir mortir membuat kamp tempat tinggalnya terbakar hebat. Beberapa orang masih hidup, termasuk prajurit itu.. sekalipun luka bakar memakan habis wajah dan sebagian tubuhnya.

“Kriiiiing..!!!” tiba-tiba telepon di samping lelaki itu berbunyi. “Halo.. ini aku sayang..” terdengar suara seorang wanita di telepon itu. “Kapan kamu pulang? bukankah kamu sudah berjanji akan menikahi aku setelah pulang nanti?” wanita itu melanjutkan pembicaraannya. “Tapi..” Jawab si prajurit. “Aku sudah tahu semuanya..” Tiba-tiba sang wanita menyahut.

Dua minggu kemudian prajurit itu pulang ke negara asalnya. Setelah mendapatkan perawatan yang cukup intensif di rumah sakit lokal, ia diperbolehkan pulang dan beristirahat di rumah. Lalu, pesta pernikahan pun digelar dengan meriah.. sekaligus mengharukan. Sebuah pesta yang selalu menjadi inspirasi bagi orang-orang yang menghadirinya.. sebuah pesta kemenangan cinta.. sebuah pesta kemenangan hati.

Menikah Menikah

Menikah Menikah

*Foto-foto dikirim oleh silvi, thanks 🙂

———————————————————————————–

Lewat posting ini juga, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada sponsor-sponsor yang sudah bersedia mendukung eksistensi Cerita Inspirasi dengan beriklan di sini.. Tuhan memberkati.. ^^

Sangat lega rasanya ketika blog ini tidak lagi membutuhkan adsense, jualan link, post review, dsb sebagai sumber dana – beban kita untuk meng-optimisasi angka-angka SEO seperti Google PR dan AR menjadi sangat berkurang..  Thanks untuk semuanya.. ^^

.

94 Komentar di “Tentang Cinta (2)”

 

  1. darkatril berkata:

    Cinta sejati tidak diumbar dengan kata-kata…tapi bukti dan tindakan nyata…apakah kita punya cinta sejati itu buat bumi pertiwi tercinta ???

  2. Rahmat berkata:

    ah seandainya saja aku punya wanita seperti itu

  3. Yolis berkata:

    hmm.. tulusnya… sekali lagi itulah kekuatan cinta.. keinginan utk membahagiakan orang lain… cinta sejati ga akan egois,, apalagi kalo cuma gara2 fisik semata…

  4. Ryan Bali berkata:

    Senang bisa punya kesempatan untuk mendukung situs manis ini, semoga tetap jaya dan bisa menjadi sumber inspirasi bagi semua usernya.

  5. Rini berkata:

    Maaaazz Joooooood, cuakep bangetz inspirasinya, ijin tak repost di profil FBku yaaaa

  6. Hadi Suseno berkata:

    Saya tertarik untuk menjadi sponsor situs ini, mohon kirimkan info dan ketentuannya ke email saya. Terima Kasih.

  7. om nunu berkata:

    cerita yang mengharukan…

  8. tugaskuliah.info berkata:

    postingannya update terus ya 🙂

  9. jhoni berkata:

    emang gimana caranya dapetin iklan dari “sponsor” jod?!?!?!?!

    hehehehe……posting bagi ilmunya dunk!?!?!

  10. ateh75 berkata:

    Luar biasa kekuatan cinta mereka ,saya salut dengan kekuatan cinta sang mempelai wanita begitu tulus dan suci …mungkin wanita itu yg mampu mempertahankan cintanya walau keadaannya sudah berubah…nice storry Joddi…

  11. Dwi Nurainingrum berkata:

    Saya suka dengan buku-buku tulisan mas, dan saya baru tahu ternyata mas juga punya website. Kapan buku selanjutnya bisa terbit? saya tunggu

  12. allmarine berkata:

    ini nih yang dinamakan cinta, ask nothing in return. wanita hebat….aq salut, she’s so inspiring me

  13. ciput mardianto berkata:

    sungguh tak bisa berkomentar disini

  14. morishige berkata:

    dalem tuh cinta si cewek terhadap si cowok.. 😀

  15. Badruz berkata:

    butuh banyak belajar dari blog ini saya.
    terima kasih

  16. JR berkata:

    cinta memang suatu yang sakral dan sangat indah, wakh tulisannya sangat bagus sekali mba….cerita kisah nyata akan cinta…yang indah

  17. Wanita yang jiwanya besar….wnita seperti itulah yang harusnya di miliki oleh setiap lelaki…..semoga mereka bahagia dengan cinta yang ada di antara keduanya….

  18. hpnugroho berkata:

    itulah cinta sejati, tidak memandang fisik tapi lebih kepada inner beauty ..

  19. Kang Sugng berkata:

    sunggu mulia hati wanita itu, yah itulah yg namanya cinta sejati, the miracle of love

  20. fanny berkata:

    cinta sejati namanya. hiks….

  21. NURA berkata:

    salam sobat
    patut diteladani cintanya
    tetap setia cintanya walau apapun yang terjadi.

    trims atas kunjungan dan doanya mas JODDIE.

  22. Alfaro Lamablawa berkata:

    cinta… susah diterjemahkan. bukan kata benda, kata sifat, atau kata kerja..hehehe
    salam kenal…
    nice to read

  23. Dinoe berkata:

    Cerita cinta sejati, ikhlas dari dasar hati..btw selamat ya bang ..udah byk sponsornya…

  24. Irawan berkata:

    di indonesia juga ada kisah mirip ini, yang calon pilot itu…

  25. sobatsehat berkata:

    ini neh yang disebut cinta sejati, walau dalam keadaan apapun masih tetep cinta . inspiratif banget ya

  26. PRof berkata:

    Ketika kekuatan CINTA mengalahkan ketampanan RAGA, hati telah berbicara…

  27. ranny berkata:

    uhm siggh
    ketulusan sebuah cinta mampu membuat segalanya indah..
    ini dinamakan kekuatan cinta 🙂

  28. a-chen berkata:

    manis dan serasi….

  29. ALRIS berkata:

    Saya setuju : inilah kemenangan cinta, ini kemenangan hati.Inspire…
    Kalo kejadian itu ada di Indonesia saya yakin banyak yang akan pindah ke lain hati, tul gak!
    Salam

  30. JONK berkata:

    wah saya pernah liat fotonya dulu di inet, tapi sudah lama sekali.

    benar2 cinta sejati inih, gak mengenal yang namanya ‘fisik’. salut deh.

  31. phonank berkata:

    Inilah sebuah cinta sejati, tanpa melihat fisik maupun Luarnya seseorang…

    tp cinta dan perasaan yang ada yg tak bisa tergantikan..

    Oh sungguh inspiratif…

  32. Khery Sudeska berkata:

    Menyinta tak hanya sekedar pada kelebihan. Selayaknya, menyinta juga pada kekurangan. Dengannya perasaan cinta menjadi begitu sempurna. Semoga! 🙂

  33. adeesign berkata:

    Ceritanya benar-benar bagus mas…. bisa menjadi inspirasi bahwa cinta tidak memandang fisik seseorang yang kita cintai

  34. quinie berkata:

    cinta bisa mengalahkan segalanya 🙂
    nice story

  35. diadan berkata:

    semoga aku di berikan CINTA SEJATI oleh TUHAN seperti mereka

  36. jeruk berkata:

    jempol..buat kedua pasangan itu 😀

  37. mamah aline berkata:

    cinta sejati tidak memandang wajah yang rupawan tetapi lebih melihat ke hati

  38. zujoe berkata:

    touchy fact but no comment for this hehe….

  39. Clara berkata:

    wah keren…bener-bener cinta sejati baneg ya

  40. attayaya berkata:

    begitulah cinta yang tulus

  41. didiet berkata:

    bener..benr cinta sejatai..aku terharu..

  42. Nita berkata:

    beautiful.. 🙂 I hope I can be that girl.. I wish..

  43. Joko berkata:

    Jadi inget kata-kata gibran: pabila cinta memanggilmu… ikutilah dia walau jalannya berliku-liku… Dan, pabila sayapnya merangkummu… pasrahlah serta menyerah, walau pedang tersembunyi di sela sayap itu melukaimu

  44. Golden Buffalo berkata:

    Salut buat website inspirasinya mas, semoga sukses. Kehormatan bagi kami saat bisa ikut mendukung web ini. Sedikit saran: bagaimana jika mas juga mengupload cerita-cerita rakyat, terutama yang dari Bali?

  45. Wayan berkata:

    Setuju dengan komentar di atas, btw, kalo mas mau saya punya beberapa koleksi cerita rakyat Bali. Saya akan coba tulis beberapa diantaranya dan akan saya kirimkan ke email mas Jodi. Semoga berkenan.. 🙂

  46. and1k berkata:

    kapan ya saya menemukan cinta saya

  47. heru berkata:

    Cinta sejati? belum menemukan sampai hari ini mas 🙁

  48. Ongki berkata:

    Wah, ceweknya hebat.. sang pria pasti beruntung mendptkannya… 🙂

  49. bintang air berkata:

    cinta memang aneh.. kadang sedih kadang gembira
    tapi itulah cinta
    salut buat sang wanita dan tabik buat sang pria.

  50. Zippy berkata:

    Wuih…ceritanya menggugah hati…
    Masih ada yah sosok wanita seperti itu, menerima lelaki apa adanya…
    Patut untuk dicontoh 🙂
    Cintanya begitu besar 🙂

 

 

 

Tulis Komentar

Copyright © 2010 CeritaInspirasi.net. All rights reserved. Powered by Gravis Web Design